Bintang Laut Biru, si Cantik yang bisa jadi Obat

Bintang Laut Biru atau Blue Linckia adalah salah satu spesies Bintang Laut yang tinggal di perairan dangkal Indo-Pasific. Tubuhnya berwarna kebiruan, makanya selalu disebut Bintang Laut Biru. Bintang laut ini memiliki 5 buah lengan berbentuk silindris dan tumpul pada ujungnya. Pada bagian aboral, Linckia laevigata memiliki madreporit sedangkan bukaan ambulaklar dan mulut terdapat di bagian oral. Bintang laut ini memiliki granul-granul kecil yang menutupi cakramnya. 

Warna Bintang Laut sendiri juga dipengaruhi oleh habitatnya, sementara untuk habitat. Bintang Laut Biru kerap hidup pada wilayah multilevel dangkal bersuhu antara 22-26 Celcius. Mereka biasanya berada di celah-celah terumbu karang maupun padang lamun. Untuk makanan Bintang Laut Biru sendiri juga memakan sisa-sisa organisme lain, jamur dan mikroalga. Ini sangat penting bagi kelestarian terumbu karang, karna dapat membuat perairan disekitarnya menjadi lebih bersih. 

Bintang Laut Biru juga selain dapat dijadikan penghuni akuarium bagi penghobi Akuarium, disinyalir kerap dimanfaatkan untuk kebutuhan medis. Bintang Laut Biru memiliki sifat antibakteri, ekstrak kasarnya terbukti mampu menekan pertumbuhan bakteri E. coli.

Dapatkan tiket sekarang!

Jelajahi kerajaan bawah laut dan koleksi museum yang mengagumkan